Kulit Cerah & Sehat dengan Lanore Skin

By siska Pariska - January 08, 2022

 

Meskipun wajahku termasuk tipe oily tapi kulit badanku tuh kering apalagi kalau udah sering keluar rumah kulitnya sering nyampe ngelupas. Akhir-akhir ini aku sering keluar naik motor jadinya kulitku makin kering dan belang nyampe bekas sendal ngejiplak loh kaya yang abis berjemur di pantai karena akhir-akhir ini di daerahku panasnya gak nyantei banget. 

Setelah aku baca beberapa artikel ternyata yang harus aku lakukan adalah harus rajin eksfoliasi kulit dan sering memakai body lotion. Pas aku ngobrol sama temen tentang permasalahan kulitku temanku menyarankan aku menggunakan produk dari Lanore. Aku langsung searching dan pas aku baca-baca kandungannya bagus buat kulit dan klaimnya bisa mencerahkan, melembabkan dan membuat kulit menjadi sehat. Daripada kulitku ini makin "burik" aku langsung chek out demi kulit badan yang lebih cerah & sehat.

Ada 2 produk yang aku coba yaitu Lanore Brightening Body Mask & Scrub dan Lanore Brightening Body Lotion. Kedua produk ini mengandung bunga peony, salah satu bunga tertua yang telah tumbuh sejak 4.000 tahun lalu yang memiliki anti inflamasi tinggi & sifat anti bakteri yang bermanfaat untuk melembabkan, mencegah penuaan dini, mencerahkan & melindungi kulit dari sinar UV. Okelah kalau begitu mari kita bahas satu persatu….


Lanore Brightening Body Mask & Scrub

Produk ini diformulasikan khusus untuk membantu mangangkat kotoran & sel-sel kulit mati. Diperkaya dengan Shea butter, Aloe vera, Jojoba oil & Panthenol untuk membantu melembabkan kulit. Juga mengandung Arbutin, Glutathione dan ekstrak akar tanaman peony, ekstrak tanaman strawberry begonia, ekstrak akar tanaman skullcap untuk membantu mencerahkan kulit kusam serta Vit C & E yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melawan radikal bebas, memperlambat penuaan dini, menjadikan kulit tampak bersih & sehat.


Packaging


Jujur pertama kali liat langsung suka sama packagingnya karena kemasannya tuh terlihat mewah dengan perpaduan warna merah tua & silver, ditutupnya itu kita bisa ngaca juga loh. Di kemasannya berisi semua informasi tentang produknya dari mulai komposisi, manfaat, cara pakai, tanggal expired dan yang lainnya. Isi produknya 200 gram, lumayan besar dan awet bisa dipakai seluruh anggota keluarga.


Ingredients

Purified water, Stearic acid, Mineral oil, Glycerin, Cetyl alcohol, Caprylic/capric triglyceride, Butyrospermum parkii (Shea butter), Sorbitan stearate, Panthenol, Simmondsia chinensis ( jojoba) seed oil, Synthetic wax, Saccharide isomerate, PEG-40 stearate, Phenoxyethanol, Cetearyl alcohol, Tocophertl acetate, Butylene glycol, Carbomer, Triethanolamine, Sorbitol, Fragrance, CI 77289, Triethylene glycol,  Maltodextrin, Aloe barbadensis leaf extract, Citric acid, Sodium citrate,  Arbutin, Sodium sulfite, Acetyl tyrosine, Saxyfraga samentosa extract, Paeonia suffruticosa root extract, Aminopropyl ascorbyl phosphate, Scutellaria baicalensis root extract, Glutathione.


Texture & Scent


Gemes banget scrubnya ada 2 warna, warna hijau dan putih, scrubnya lembut ga sakit saat diaplikasikan. Wangi scrubnya lembut bikin betah saat luluran, wanginya tuh kaya ngasih efek relaksasi jadi anteng banget lulurannya.


How to Use

Aku menggunakan body scrub ini dua hari sekali, dibalurkan dalam keadaan kulit masih kering, setelah rata di seluruh badan lalu gosok dengan gerakan memutar agar kulit matinya terangkat dengan sempurna, diamkan 5-10 menit lalu bilas hingga bersih.


Lanore Brightening Body Lotion

Body lotion ini diformulasikan khusus untuk melembabkan dan mencerahkan kulit. Mengandung ekstrak tanaman strawberry begonia, ekstrak akar tanaman peony, ekatrak akar tanaman skullcap, Arbutin, Glutathione & Niacinamide untuk mencerahkan kulit serta diperkaya dengan Vit C & E untuk melawan radikal bebas.


Packaging

Kemasannya tube berwarna merah, meranya lebih cerah dibandingkan warna kemasan scrubnya, kemasannya terbuat dari bahan plastik & tutupnya berad di bagian bawah. Dikemasanya tertulis secara lengkap infoemasi tentang produknya & sudah ada logo MUInya loh. Isinya 100 gram, menurutku ukurannya pas ga makan tempat juga kalau dibawa bepergian.


Ingredients

Purifed water, Niacinamide, Glycerin, Cetyl alcohol, Caprylic/capric triglyceride, Talc, Glyceryl stearate, C 12-15, Alkyl benzoate, Propylene glycol, Isopropyl palmitate, Sodium PCA, Panthenol, Cetearyl alcohol,  Butylene glycol, Phenoxyethanol, Mannitol, Xanthan gum, Cellulose, BHT, Fragrance, Triethylene glycol, Disodium EDTA, Tocopheryl acetate, CI 77491, CI 77891, Arbutin, Citric acid, sodium sulfite, Acetyl tyrosine, Retynil palmitate, Hydroxypropyl methylcellulose, Saxifraga samentosa extract, Paeonia suffruticosa root extract, Aminopropyl ascorbyl phosphate, Scutellaria baicalensis root extract, Glutathione.


Texture & Scent

Teksturnya cream tidak begitu kental dan di dalamnya ada bulir berwarna orange, bulirnya akan lebur saat kita meratakannya di kulit. Body lotionnya cepat meresap &  setelah dipakai kulit auto lembab. Wanginya mirip dengan body scrubnya, tipe-tipe wangi bedak bayi gitu loh, soft wanginya.


How to Use

Aku biasanya menggunakan body lotion ini sehabis mandi dan sebelum tidur agar kelembaban kulitnya terjaga.


Conclusion

Kurang lebih seminggu ini aku mencoba kedua produknya, aku mulai merasakan ada perubahan, kulit kakiku yg belang banget warnanya mulai merata, lebih cerah dan lembab. 

Ini dia foto before afternya


Beneran gak nyesel sih aku mencoba kedua produk ini. Buat kamu yang memiliki permasalahan kulit kusam, kering kamu wajib coba produk body care dari.Lanore ini karena emang nyata hasilnya. Biar kamu percaya mending buktiin sendiri kan :D

Oh iya produk Lanore ini bisa dibeli di shopee dan marketplace lainnya, kalau kamu mau kepoin lebih lanjut tentang produknya kamu bisa kepoin instagramnya @lanore.id


  • Share:

You Might Also Like

17 comments

  1. aku juga pakai ini paling suka sama lotionnya melembapkan banget ada granule vitaminnya juga

    ReplyDelete
  2. Baru tahu ada produk ini racun mulu deh sip pokoknya buat cerah salah satu impian kaum hawa

    ReplyDelete
  3. Iyaa..lihat packagingnya terkesan mewah produknya, aku penasaran pengen nyoba Lanore juga kak, intip akun IGnya ah..

    ReplyDelete
  4. pas liat packagingnya, aku pikir ini tuh cream wajah gitu. kayak krim pagi/malem.. eh ternyata bodycare ya..

    elegan dan mevvah bgt packagingnya. jadi kepo..

    ReplyDelete
  5. Aku kira ini buat wajah ternyata buat kulit badan ya. Penasaran deh sama scrub nya lanore. Kaya enak dan nyaman gitu dipakenya

    ReplyDelete
  6. Salfok nih sama packaging nya bagus banget, dah gitu eksklusif. Pas nih sy pun lg nyari skincare yg bisa mencerahkan kulit.

    ReplyDelete
  7. Wow lanore ini ternyata body care ya, aku kira face care soalnya model kemasannya kyk night atau day cream gitu hehe.. hasilnya bagus ya utk kulit

    ReplyDelete
  8. Baru denger nih aku tentang brand lanore skin, kebetulan emang lagi nyari body care yang ajibbb biar kulit badan gak kalah jauh sama kulit wajah ehehhe

    ReplyDelete
  9. Packagingnya mevvah ya keliatannya. After pemakaian terlihat lebih cerah ya Mbak..

    ReplyDelete
  10. rekomendasi baru untuk bodycare nih. makasih infonya kakk

    ReplyDelete
  11. Sekilas aku kirain skincare, ternyata bodycare yah.. Dari foto udah keliatan jauh lebih cerah. Kamu pakainya rutin ya, kak?

    ReplyDelete
  12. Aku juga belang2 club nih gara2 pake motor ga suka pake kaos kaki maupun sarung tangan... boleh nih di cobain

    ReplyDelete
  13. Dunia kecantikan itu semakin lama semakin berkembang ya bund , ada aja merk skin care baru kita sebagai wanita jadi kadang sampe bingung menentukan pilihan

    ReplyDelete
  14. Jadi penasaran sama bodycare lanore ini, hasilnya langsung keliatan dan kerasa banget, makasih reviewnya teh 🥰

    ReplyDelete
  15. Wku juga nyobain produk lanore ini dan cocok paling suka body scrubnya deh

    ReplyDelete
  16. Duh duh duh, packagingnya itu mewah banget ya, apalagi kalau aromanya udah bunga-bunga yang seger bin wangi, plisss aku pengin juga jadinya

    ReplyDelete
  17. Belum pernah coba ini aku mba Siska, tapi penasaran taran aja habis melahirkan heheheh takut gak cocok kali hamil gini pake2 produk.

    ReplyDelete